Festival dan Lomba Kreasi Al-Azhar (FELKA) adalah sebuah festival lomba akademik maupun non-akademik yang diselenggarakan secara online maupun offline yang diikuti seluruh cabang YPI Al-Azhar. FELKA dijadikan sebuah ajang tahunan agar murid di seluruh cabang YPI Al-Azhar di seluruh Indonesia dapat bersaing sekaligus menjalin silaturahmi antar daerah dan saling mengenali budaya daerah lain.

Kegiatan FELKA tahun 2023 dilaksanakan di kampus sekolah Al-Azhar cabang Bekasi yang tepatnya berada di daerah Summarecon. SMPIA 33 Palembang mengirimkan kontingen yang terdiri dari 14 murid untuk mengikuti 8 cabang lomba yaitu adalah: MTQ, MHQ, solo vokal, puisi, story telling, tari, ASBD dan badminton. Kegiatan FELKA berlangsung dari tanggal 10 sampai dengan 11 Februari 2023. Pada tanggal 9 Februari 2023 kontingen FELKA SMPIA 33 Palembang yang mengikuti lomba secara offline berangkat ke Summarecon, Bekasi. Tanggal 10 Februari 2023 dilaksanakan acara pembukaan dan babak penyisihan untuk semua cabang lomba. Tanggal 11 Februari 2023 merupakan acara penutupan. Keesokan harinya kontingen SMPIA 33 Palembang menyempatkan untuk berkunjung ke Al-Azhar pusat, Masjid Istiqlal dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Pada sore harinya, kontingen bertolak kembali ke Palembang.

Secara keseluruhan kegiatan FELKA tahun 2023 berjalan dengan lancar. FELKA merupakan wadah bagi seluruh cabang YPI Al-Azhar untuk saling unjuk gigi talenta yang dimiliki dengan cara yang sportif. Selain itu, melalui kegiatan ini terjalin silaturahmi antar sekolah. Bagi SMPIA 33 Palembang sendiri, acara ini menjadi kesempatan yang baik dimana murid-muridnya diberikan kesempatan untuk mengikuti lomba di level nasional. Walaupun dalam ajang ini SMPIA 33 Palembang belum mendapat kesempatan untuk menjadi pemenang, guru dan murid SMPIA 33 mendapat pengalaman dan pelajaran berharga untuk menjadi lebih baik lagi.

– M. Athar Laudzai

×

 

Assalamualaikum

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Kami Siap Membantu