SMP Islam al azhar 33 palembang mengadakan kegiatan National Al-Azhar Student Exchange Program (NASEP) yang dilaksanakan pada tanggal 11 Desember 2022 hingga 15 Desember 2022. Kegiatan ini adalah salah satu Program Perdana yang diadakan di SMP Islam Al-Azhar 33 Palembang. Murid yang berhasil mengikuti kegiatan tersebut harus mengikuti seleksi yang sudah ditetapkan. Dari tahap seleksi yang ketat tersebut terdapat 11 murid yang berhasil terpilih untuk mengikuti program ini, yaitu terdiri dari 5 murid laki-laki dan 6 murid perempuan. Program NASEP pertama ini akan dilaksanakan di SMP Islam Al-Azhar 3 Bintaro.

Kontingen SMP Al-Azhar 33 Palembang sampai di Bintaro pada tanggal 11 Desember 2023 dengan disambut langsung oleh Al Azhar 3 Bintaro di bamboo guest house. Keesokan harinya saat mentari mulai bersinar kontingen Al-Azhar 33 langsung menuju ke SMP Islam Al-Azhar 3 Bintaro. Sesampainya disana, kontingen SMP Al-Azhar 33 disambut sangat hangat oleh mereka, kontingen SMP Al Azhar 33 disambut dengan pengalungan bunga dan disapa dengan sangat ramah. It’s really new experience !. Disana masing-masing dari tim NASEP mendapatkan satu teman pena. Dibentuknya teman pena bertujuan agar bisa saling bertukar pikiran dan bekerja sama satu sama lain dalam Program NASEP ini.

Tim NASEP dipersilahkan untuk masuk kedalam “aula” dan saling berkenalan untuk membangun chemistry, disertai dengan pembukaan acara. Dilanjutkan dengan kegiatan Class Meeting, oh iya mereka juga memikirkan konsep untuk presentasi yang akan mereka laksanakan pada tanggal 14.

Keesokan harinya, kontingen SMP Al-Azhar 33 berwisata ke beberapa tempat seperti Monumen Nasional dan Taman Mini Indonesia Indah. Saat menuju ke Monumen Nasional mereka menaikki Mass Rapid Transit atau MRT yang di fasilitasi oleh SMP Islam Al-Azhar 3 Bintaro sebuah card untuk meng akses MRT. Kemudian di TMII mereka mengelilingi TMII menggunakan sepeda, Walaupun saat mereka sampai di TMII Sudah banyak yang tutup dikarenakan waktu menunjukkan sore hari. Dan dilanjutkan dengan makan malam di rumah salah seorang teman yang ada di Bintaro.

Pada hari keempat, kontingen SMP Al-Azhar 33 ke SMP Islam al-Azhar 3 Bintaro kembali. Mereka melaksanakan sholat dhuha terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan dengan Art Class yang dilakukan bersama teman pena masing-masing. Ya ini berguna untuk melatih kebersamaan kita !. Selanjutnya menampilkan presentasi yang sudah mereka siapkan beberapa hari yang lalu. Presentasi ini dibagi menjadi dua tim, yaitu tim dari Bintaro dan juga Palembang. Dan dilanjutkan dengan penutupan acara dan berpamitan dengan guru guru yang ada di Bintaro. Setelah penutupan kontingen SMP Al-Azhar 33 dan teman-teman Bintaro menghabiskan waktu sore kami di Bintaro Jaya Xchange Mall sekaligus memanfaatkan waktu dikarenakan keesokan harinya mereka harus kembali ke Palembang.

Pada hari terakhir, kontingen SMP Al-Azhar 33 menuju Palembang dan Alhamdulillah sampai dengan selamat. Kesan dari salah satu peserta NASEP menyampaikan bahwa saat berada di Bintaro sangatlah seru dan pastinya memberi banyak pengalaman baru. Dan pastinya kami sangat tidak sabar dengan kedatangan mereka nantinya di Palembang.

– Keisha Aqilah Nayada

×

 

Assalamualaikum

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Kami Siap Membantu